5 Cara Mendapatkan Skin Mobile Legends Secara Gratis
Mau beli skin Mobile Legends tapi minim budget? Tidak perlu khawatir, kamu bisa mendapatkan skin ML gratis lho.
Nah, daripada habis uang jutaan, mending gamers khususnya pemula mengetahui cara mendapatkan skin Mobile Legends gratisan saja. Bagaimana caranya?
Cara Mendapatkan Skin Mobile Legends Tanpa Modal
Bermain dengan skin Mobile Legends yang kece tentu lebih seru bukan? Kamu bisa mendapatkannya secara gratis dengan cara berikut ini!
1. Mobile Legends Events
Kamu pasti sering mendengar Mobile Legends mengadakan event beragama hadiah gratis untuk pemainnya kan? Nah, ini kesempatan untuk kamu mendapatkan hero dan skin tanpa modal.
Beberapa skin seperti Fanny dan Layla bergaya anime menarik sekali untuk didapatkan oleh pemain.
2. Mobile Legend Skin Fragment
Kamu bisa mendapatkan skin fragment dengan berbagai cara seperti melalui hadiah event, peti free case, daily login dan lain sebagainya. Nah, daripada kamu banyak menghitung-hitung harga skin fragment sebaiknya pertimbangkan cara tersebut ya.
3. Lucky Spin
Cara mendapatkan skin Mobile Legends secara gratis berikutnya yaitu dengan Lucky Spin. Kamu bisa mendapatkan kesempatan untuk memutar undian setiap 48 jam dengan cuma-cuma melalui Lucky Spin.
Kamu bisa mendapatkan banyak gift dari sana seperti skin fragment dan coins. Hadiah utama berupa hero menarik tentu juga bisa kamu borong juga. Selain itu, juga memungkinkan untuk mendapatkan benda menarik dengan cara melakukan draw di Lucky Spin.
Baca juga : cara mengatasi lag saat bermain Mobile Legends.
4. Daily Login Reward
Ada juga cara yang lebih gampang lagi buat kamu yang rajin main game Mobile Legends. Ya, Mobile Legends menghadirkan daily login reward yang bisa didapatkan pemain setiap hari ketika masuk ke dalam permainan.
Nah, keuntungannya kamu akan mendapatkan banyak hadiah mulai dari hero, trial skin, ticket sampai skin fragment yang bisa ditukar dengan skin di Fragment Shop.
5. Seasoned Rank Reward
Dapatkan skin gratis Mobile Legends dengan cara bermain ranked dan meningkatkan peringkat. Sebab, pada setiap musim baru bakal ada skin eksklusif ranked season gratis yang akan didapatkan oleh setiap pemain.
Ya, kamu tinggal menerapkan cara mendapatkan skin Mobile Legends secara gratis ini untuk lebih seru bermain game. Pastinya cara ini jauh lebih hemat sampai jutaan rupiah dibandingkan harus membeli skin.
Post a Comment for "5 Cara Mendapatkan Skin Mobile Legends Secara Gratis"